Anita Yasmin: Jangan Tolak Warga Miskin Jika Ingin Berobat

oleh -22 Dilihat

Jambioke.com- Ketua DPRD kabupaten Batanghari Anita Yasmin, mengharapkan agar pihak rumah sakit maupun pun Puskesmas setempat. Jika ada warga miskin yang ingin berobat tetap dilayani. “Iya, pihak Rumah Sakit dan Puskesmas harus melayani jangan ditolak jika mereka ingin berobat,”tegas Anita Yasmin (25/3/2024).

Ditambahkan nya, “Jangan sampai RSUD menolak pasien miskin. Apalagi warga yang sudah menjadi peserta kartu Indonesia sehat (KISO kelas III dari BPJS, sehingga menjadi kewajiban melayani dalam penanganan medis,” katanya.

Menurutnya, penolakan terhadap pasien miskin tidak boleh dilakukan dan dengan alasan apapun. Terlebih lagi hanya dengan alasan uang jaminan. Tahap awal yang wajib dilakukan yakni pelayanan dan tindakan medis saat pertama kali kedatangan pasien. Jika ada oknum yang bertidak menyalahi, maka bisa diberikan sanksi.

Anita Yasmin meminta warga menyampaikan ke DPRD Batanghari jika merasa mendapatkan pelayanan tidak maksimal atau merasa diabaikan pihak Rumah Sakit maupun Puskesmas.

“Pemerintah Kabupaten Batanghari pun telah mengeluarkan dana yang cukup besar membiayai masyarakat masuk dalam program Indonesia Sehat,” kata dia.

Masyarakat yang sudah menjadi kesertaan dalam BPJS Kesehatan patut diberikan pelayanan kesehatan yang sebaik-baiknya. Pelayanan yang tidak baik akan mendapatkan pandangan negatif dari publik.

 

No More Posts Available.

No more pages to load.